Sabtu, 10 Januari 2015

Toni Kroos Jadi Pemain Terbaik Jerman



MUENCHEN - Koleksi trofi individu Toni Kroos bertambah. Yang terbaru, gelandang Real Madrid itu ditahbiskan sebagai pemain terbaik Jerman 2014 versi para suporter.

Kroos berhasil menyudahi dominasi Mesut Ozil yang menjadi pemain terbaik dalam tiga musim terakhir. Dalam poling yang digagas Federasi Sepakbola Jerman, Kroos mendapatkan suara sebanyak 40,6 persen.

Gelar itu tak lepas dari performa meyakinkan Kroos bersama timnas Jerman, Bayern Muenchen dan Real Madrid. Selain menyabet trofi juara Piala Dunia, Kroos juga mampu memberikan gelar pada Muenchen dan Madrid pada tahun lalu.

Pemain berusia 24 tahun itu mengungguli penyerang Lazio, Miroslav Klose yang berada di posisi kedua dengan perbedaan 1,9 persen. Yang mengejutkan, Manuel Neuer hanya berada di posisi ketiga dengan 6,6 persen suara.

Padahal, Neuer merupakan finalis Ballon d'Or bersama Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi. Selain itu, Neuer juga membantu Jerman meraih trofi juara Piala Dunia 2014 lalu.(jos/jpnn)



portal berita indonesia

Berita lainnya : Mensesneg Bungkam Ditanya Penunjukan Budi Gunawan Jadi Kapolri

Tidak ada komentar:

Posting Komentar